Pelepasan Wisuda Program Pascasarjana Periode III Tahun Ajaran 2022/2023

Farmasi UGM – Rabu (10/05) Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali melangsungkan acara Pelepasan Wisuda Program Pascasarjana Periode III Tahun Ajaran 2022-2023 yang berlangsung di Auditorium lantai 8 gedung APSLC. Fakultas Farmasi pada wisuda kali ini berhasil meluluskan 21 wisudawan yang terdiri dari Program Doktor sebanyak 4 orang dan Program Magister sebanyak 17 orang, 6 dari Program Studi Magister Farmasi Klinik, 7 dari Program Studi Magister Ilmu Farmasi, dan 4 dari Program Studi Magister Manajemen Farmasi.

Acara dibuka dengan doa bersama yang dipimpin oleh Dr. Djoko Santosa, M.Si dan dilanjutkan dengan sambutan wakil wisudawan yaitu Erza Genatrika yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak di Fakultas Farmasi yang telah membantu dan membimbingnya selama kuliah sampai dengan lulus. Selanjutnya, Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr. apt. Satibi, M.Si. dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan selamat kepada wisudawan atas kelulusannya dan harapannya ilmu yang telah diperoleh dari Fakultas Farmasi dapat dimanfaatkan dengan baik dan berguna bagi masyarakat.

Rangkaian acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada wisudawan terbaik dari masing-masing program studi, diantaranya yaitu Erza Genatrika dari Program Studi Doktor Ilmu Farmasi dengan IPK 4.00, Ernika Sari dari Program Studi Magister Farmasi Klinik dengan IPK 3.88, Putri Kharisma Novita Sari dari Program Studi Magister Ilmu Farmasi dengan IPK 4.00, dan Liza Rastiti dari Program Studi Magister Manajemen Farmasi dengan IPK 3.94.